Tuesday, November 27, 2007

KIAT: MAKSIMALKAN KEUNTUNGAN

PRODUK LAMA HARGA BARU

  • Tenaga sama, biaya sama. Keuntungan yang diraup bisa bertambah asalkan kreatif.
  • Caranya: Produk yang sudah ada, kemas lagi, bikin nama, branding, promosi, dan jual lagi.
  • Simak dia!

http://www.mnc.co.id/cms/detail.php?id=10


PT Media Nusantara Citra Tbk Berekspansi ke Luar Negeri dengan Peluncuran MNC Channel di Jepang

Q1 2007 - Jakarta, 12 Feb 2007

Sebagai perusahaan yang menaungi beberapa stasiun TV ternama di Indonesia, seperti RCTI, TPI dan Global TV, PT Media Nusantara Citra Tbk(MNC) mempunyai salah satu library content TV Program yang terbesar di Indonesia. Besarnya content yang dimiliki oleh MNC ini merupakan suatu aset yang sangat berpotensi untuk mengembangkan content-based business.

Sejak bulan Juni tahun 2006, MNC telah meluncurkan dua channel di pay-tv platform Indovision, yaitu MNC News Channel dan MNC Entertainment Channel. MNC News Channel merupakan 24 hour news channel yang merupakan penggabungan dari program acara berita yang telah ditayangkan di ketiga stasiun TV dibawah naungan MNC maupun program acara berita yang dibuat khusus untuk MNC News Channel. Sedangkan MNC Entertainment Channel merupakan 24 hours channel yang menayangkan ulang program-program hiburan unggulan yang pernah ditayangkan di RCTI, TPI dan Global TV, seperti sinetron, infotainment, dokumenter, komedi, sitcom, music show dan variety show. Dengan menggunakan wadah MNC, chanel-chanel tersebut dapat menggabungkan kekuatan library content dari ketiga stasiun TV yang berada dalam group MNC. Dalam waktu singkat, MNC Channel telah berhasil menjaring lebih dari 40,000 pelanggan.

MNC melihat potensi untuk melakukan ekspansi terhadap siarannya di luar negeri, mengingat bahwa cukup banyak warga Indonesia yang tinggal di luar negeri dan mereka tentu mendambakan kesempatan untuk melihat program-program tv unggulan Indonesia, disamping untuk melihat perkembangan terkini di Indonesia. Hal ini terbukti dengan cukup luasnya frekuensi siaran RCTI yang ditangkap langsung melalui parabola oleh orang-orang yang tinggal di berbagai negara dan terus datangnya permintaan untuk menampilkan siaran RCTI, TPI dan Global TV melalui teknologi baru, seperti IPTV. Di samping itu, diharapkan chanel ini juga mempunyai potensi terhadap orang-orang lain yang berbahasa Melayu (seperti warga Malaysia dan Brunei), serta orang-orang yang pernah tinggal di Indonesia yang tetap mempunyai keinginan untuk terus mengikuti perkembangan di Indonesia.

Jepang menjadi negara pertama yang dipilih untuk peluncuran MNC Channel International untuk teritori di luar wilayah Indonesia. MNC Channel International ini adalah chanel 24 jam yang dikhususkan untuk teritori di luar Indonesia, yang merupakan gabungan dari program-rpogram hiburan yang sedang maupun pernah sukses di Indonesia, khususnya di RCTI, TPI dan Global TV dan penayangan program-program berita dan infotainment pada hari yang sama.

Beberapa program yang telah kita jadwalkan untuk kita tayangkan di MNC Channel International antara lain:
- Sinetron-sinetron unggulan: seperti Liontin, Intan, Istri untuk Suamiku, Jaka Tingkir, Si Doel Anak Sekolah
- Sitkom: seperti OB, kejar Kusnadi
- Komedi: seperti API, Ngelaba, Catatan (Si Tukul, Eko, Komeng)
- Variety Show & Music: seperti KDI, Panggung Emas, Duel, Ngejam
- Dokumenter: seperti Gapura, Unik, Trecking
- News: Seputar Indonesia, Nuansa Pagi, Buletin Siang
- Infotainment: Go Spot, Silet, Cek & Ricek, Kabar-Kabari

MNC bekerja sama dengan IPS, sebuah perusahaan Jepang yang bergerak di bidang telekomunikasi dan media yang ditujukan kepada warga negara Asia Tenggara yang menetap di Jepang. Di bidang media, IPS memiliki jaringan Access TV yang merupakan tv berlangganan yang menggunakan platform DTH (Direct To Home) Satelite. Saat ini, Access TV telah mempunyai channel GMA TV dan The Mabuhay Channel dari Filipina, BEC 3 dari Thailand, serta FOX channel. Pemilihan Jepang sebagai negara pertama untuk meluncurkan MNC Channel International juga didasarkan kepada komitmen penuh yang dimiliki oleh IPS yang mempunyai target market yang sangat khusus, yaitu warga negara Asia Tenggara yang menetap di Jepang. Melalui jaringan bisnis komunikasinya, IPS akan memberikan dukungan promosi dan sumber daya yang lebih optimal untuk melakukan pemasaran MNC Channel International tersebut.

Selain meluncurkan MNC Channel International, pada kesempatan yang sama, IPS akan merelay secara langsung program Trijaya Radio Network melalui satelit untuk wilayah Jepang. Hal ini akan memperluas jaringan pendengar Trijaya Radio Network yang memiliki program yang berorientasi untuk pendengar kalangan professional muda. Trijaya adalah radio berita pertama di Indonesia dengan jaringan terluas, dengan didukung oleh lebih 150 reporter. Saat ini Trijaya Radio Network menjangkau pendengar di lebih dari 50 kota di berbagai propinsi di Indonesia.

Pada hari ini, tanggal 12 Februari 2007, Bpk. Hary Tanoesoedibjo selaku Presiden Direktur & Group CEO dari PT Media Nusantara Citra Tbk dan Mr. Koji Miyashita, selaku President & CEO dari IPS Inc. menandatangani kesepakatan kerja sama untuk menyiarkan MNC Channel International dan Trijaya Radio Network di Jepang, yang ditargetkan akan dimulai pada tanggal 1 April 2007.

Contact Info:

Teges Prita Soraya (Marketing Communications Manager RCTI)

Office Tel: +62-21-5303550 (ext.3327)
Office Fax:
Email: teges.soraya@rcti.tv

Address:

Contact Info:

Chandra Sugarda - Nazir (MNC Corporate Communications)

Office Tel: +62-21-5303550 (ext.1902)
Office Fax:
Email: chandra.sugrada@rcti.tv

Favorite site: www.tribun-timur.com

No comments: